Tingkatkan Pelayanan Kesehatan kepada Masyarakat, Pemkab Natuna Anggarkan Rp 180 Miliar di Tahun 2022

Natuna147 views

Wahanaindonews.com, Natuna – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna terus meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan kepada masyarakat, di tahun 2022 Pemkab menganggarkan dana sebesar Rp180 miliar untuk fungsi Kesehatan.

Ini merupakan salah satu bentuk komitmen pemerintah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan di Kabupaten terluar di Provinsi Kepulauan Riau sebaik mungkin.

Seperti diketahui, kesehatan merupakan hal penting dalam kehidupan masyarakat dan pembangunan nasional. Oleh sebab itu Pemerintah memberikan perhatian khusus pada masalah Kesehatan.

Plt Kepala Badan Pengelola Keuangan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Natuna, Suryanto mengatakan, bahkan dalam pendistribusian anggaran (APBD) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah untuk bidang kesehatan juga diatur oleh undang-undang.

“Bidang Kesehatan merupakan salah satu kewajiban yang harus dipenuhi oleh pemerintah, merunut pada aturan yang berlaku anggaran untuk fungsi Kesehatan di daerah minimal 10% dari total belanja APBD, di tahun 2022 pemerintah Kabupaten Natuna mengganggarkan dana sebesar Rp180 miliar atau sekitar 17,47% dari total APBD 2022 sebesar Rp1,040 Triliun,” kata Suryanto, Senin (9/5/2022).

Menurutnya, alokasi dana tersebut akan digunakan untuk menjalankan Program Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah Kabupaten Natuna.

“Seperti program pemenuhan upaya kesehatan perorangan dan upaya kesehatan masyarakat, program peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) kesehatan, program penyediaan farmasi, alat kesehatan dan makanan minuman, program pemberdayaan masyarakat bidang kesehatan,” pungkasnya.

Selain itu, dana tersebut juga akan digunakan untuk melengkapi alat dan fasilitas kesehatan di puskesmas yang tersebar di seluruh kecamatan di Natuna.(Oki)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *