Batam, Wahanaindonews.com – RSBP Batam kini telah persiapkan Mobile Check (MC) Up yang akan membantu karyawan di perusahaan industri khususnya di Batam.
Investor tidak perlu lagi mengirim karyawannya untuk MC ke Rumah Sakit.
Pihak BP Batam sudah siap melakukannya dan ini dalam rangka mendukung investasi di wilayah BP Batam.
Demikian ujar Kabag Humas BP Batam Dendi Gusnandar dalam Konprensi Pers bersama sejumlah Dokter RSBP Batam Jumat (24/01) di ruang Conference Press BP Batam.
Soal biaya MC ini jelas jelas mendukung dunia usaha,yang mana kesehatan karyawan tetap diperhatikan perkembangannya,ujar Dendi.
Ditambahkannya,kemungkinan bukan RSBP Batam saja yang bisa melakukan MC ini di Batam,kemungkinan ada RS lainnya.
Hal ini juga dibenarkan Dr Ade yang menangani Mobile MC ini.
Dokter Ade mengatakan kegiatan layanan ini sangat efesiensi dan dipercaya menangani pelayanan ke lokasi industri yang membutuhkan.
Tak perlu harus absen dulu bekerja.Sebab kami langsung ke lokasi pabrik,ujar Dr Ade.
*~Bayi Kembar*
Pada bagian lain, soal bayi kembar siam Dzakiya Thalita Sakhi yakni anak perempuan dari Ibu bernama Suci, yang bakal dilakukan operasi pemisahan yaitu
Dr.Siti yang menangani memberi garansi berhasil 60 persen.
“Ya semoga bisa berhasil dan dijamin 60 persen ke atas dapat berhasil,” ujar Dr Siti. Dijelaskannya, bayi kembar ini sudah berada dua bulan di RSBP.Dan sudah dikunjungi oleh Gubernur Kepri Drs Isdiyanto dan Kepala BP Batam HM Rudi.
Kedua pejabat ini memberi perhatian khusus terhadap operasi kembar siam yang baru dua kali terjadi di Kepri.
Kembar siam yg akan dioperasi ini cirinya adalah dadanya yg dempet.
Dan akan bekerja sama dengan Dokter di RS Dr Sutomo,ujar Dr Siti.
Lebih jauh kata Siti,
kembar siam adalah ketika satu telur gagal berkembang.
Jika berkembang baik,maka akan sukses menjadi kembar normal.
Sementara itu Direktur RSBP Batam Dr Sigit menambahkan bahwa hingga saat ini bayi kembar tersebut sudah dua bulan di rawat di RSBP Batam.
Rekening bantuan bagi si bayi kembar juga dibuka bagi donator yang mau membantu di Rekening Bank BRI.(robet s)