oleh

Satgas Penanganan COVID-19 Inginkan PPKM Darurat di Riau

wahanaindonews.com, Pekanbaru – Satuan Tugas (Satgas) penanganan Covid-19 Provinsi Riau tidak menginginkan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat terjadi di Riau.

Berdasarkan prediksi dari ahli epidemologi, kenaikan kasus terkonfirmasi covid-19 di provinsi Riau tidak dapat dihindari, selama keefektifan pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (ppkm) darurat di pulau Jawa dan Bali belum terbukti.

Demikian disampaikan juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Riau dokter Indra Yovi, Senin, 11 Juli 2021.

“Sekarang ini pihaknya masih melihat perkembangan dua pekan setelah pelaksanaan PPKM darurat di Pulau Jawa dan Bali, apakah terjadi penurunan kasus Covid-19 atau tidak, sebab perkembangan kasus Covid-19 di pulau akan mempengaruhi kondisi kasus Covid-19 Provinsi Riau,” jelas Indra Yopi.

Juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Riau dokter Indra Yovi mengharapkan, di Provinsi Riau tidak akan diberlakukan PPKM darurat, sehingga kesadaran masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan menjadi hal mutlak yang harus dilakukan dan tidak bisa ditawar – tawar.

(PM Simanjuntak)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed