oleh

Ketua DPRD Karimun Hadiri Apel Siaga Percepatan Penanganan dan Vaksinasi Covid-19

wahanaindonews.com, Karimun – Ketua DPRD Karimun, M Yusuf Sirat menghadiri Apel Siaga Percepatan Penanganan Covid-19 dan Vaksinasi yang dilaksanakan di Rumah Dinas Bupati Karimun, Sabtu 29 Mei 2021.

“Percepatan Penanganan Covid-19 dan Percepatan pelaksanaan Vaksinasi merupakan langkah prioritas kita bersama dalam memutus mata rantai Covid-19 di Kabupaten Karimun. Untuk itu, kita harus adakan tindakan tegas serta upaya-upaya pencegahannya,” kata Yusuf Sirat.

Kemudian Yusuf mengatakan, guna menekan penyebaran Covid-19 itu harus dengan senantiasa menerapkan protokol kesehatan yaitu, Memakai Masker, Menjaga Jarak, Mencuci Tangan dengan Sabun, Menjauhi Kerumunan, dan Membatasi mobilisasi dan interaksi (5M).

“Kegiatan ini dilakukan dalam rangka upaya bersama supaya penanganan Covid-19 di Kabupaten Karimun dapat terlaksana dengan sebaik mungkin,” ucapnya.

Usai pelaksanaan kegiatan Apel tersebut, Bupati Karimun dan Ketua DPRD Karimun beserta rombongan melanjutkan kegiatan peninjauan tempat isolasi mandiri terpusat dan Pelaksanaan Vaksinasi bagi warga Kundur.

Turut hadir dalam apel tersebut, Sekertaris Daerah Karimun, Kapolres Karimun, Danlanal TBK, Dandim 0317/TBK, para Asissten, Camat, Lurah dan Kepala Desa se- Pulau Karimun, serta para peserta Apel Siaga yang meliputi Angota TNI, POLRI, dan Satpol-pp. (Sar)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed